Tim Badan Akreditasi Nasional mengungjungi SDN Sudirman I Makassar di Tahun 2019


Tim Badan Akreditasi Nasional (BAN) Provinsi Sulawesi Selatan , Selasa  s.d Rabu,  (30 s.d 31 Juli 2019 ) melakukan penilaian akreditasi ke Sekolah Dasar (SD) Negeri Sudirman I Makassar

Penilaian akreditasi ini untuk melihat perkembangan sekolah dari segi kualitas dan kuantitas mutu pendidikan serta pelayanan kepada siswa.
Kepala SD Negeri Sudirman I , Hj. A. Arjuniwati. S.Pd mengatakan, penilaian akreditasi sekolah berdasarkan 8 standard pendidikan yang harus dilaksanakan.

‘’Harapannya agar standard tersebut tercapai dengan baik.  Untuk persiapan akreditasi ini, kita dibantu Guru dan Ops yang masing- masing bertanggung jawab di setiap standar " ujarnya disela-sela penilaian.Menurutnya, untuk penilaian ini, pihaknya sudah melakukan persiapan sejak beberapa bulan lalu agar benar-benar matang dan tidak ada kekurangan. 

Tim  BAN Akreditasi Nasional, dimana Tim Akreditasi di SDN Sudirman I langsung melihat sistem pengajaran di kelas 1 dan Kelas 6. Di Kelas 1 dimana Gurunya Hj. A. Suryani. S.Pd dan Kelas 6 oleh Ridwan. S.Pd , dan menghasilkan Nilai memuaskan

Nilai Akreditasi Tahun lalu dengan Predikat A dengan Nilai 91 dan berharap ada perubahan yang signifikan dengan Nilai diatas 91 dan masih mempertahankan nilai Predikat A. 









Komentar

Postingan populer dari blog ini

PAS II SD Negeri Sudirman III Kec. Ujung Pandang berjalan lancar dan tertib

Contoh RPP K13 1 Lembar Kelas 1, 2, 3, 4, 5, dan 6 SD Semester 2 Tahun 2020

HUT Ke 10 BINGGO SCOUT di SD Negeri Sudirman I Makassar